Majalengka,– Dalam upaya mendekatkan diri dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Tajur dari Polsek Cigasong, Polres Majalengka, Polda Jabar, Bripka Yusup Aditya, melakukan blusukan ke pemukiman warga di Desa Tajur, Kecamatan Cigasong, Kabupaten Majalengka. Rabu (14/08/2024).
Kegiatan sambang ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan antara polisi dan warga. Bripka Yusup Aditya berinteraksi langsung dengan warga, mendengarkan keluhan mereka, serta memberikan imbauan kamtibmas guna menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tersebut.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Cigasong, AKP Sarjio, S.E., M.H., menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari upaya kepolisian untuk meningkatkan komunikasi dan kepercayaan masyarakat terhadap aparat keamanan.
#PolriHumanis, #PolriPresisi, #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa, #CintaKebhinekaan, #spripimpoldajabar, #Spripim.polri, #Humaspoldajabar