Polsek Lohbener Laksanakan Sholat Taraweh Keliling, Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Warga

 

Indramayu,- Polsek Lohbener jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan kegiatan Sholat Taraweh Keliling di masjid dan musholla yang berada di wilayah hukum Polsek Lohbener. Kamis malam (28/3/2024)

Setelah melaksanakan Sholat Taraweh, anggota Polsek Lohbener melakukan dialog kamtibmas dengan masyarakat.

Dalam dialog tersebut, Polsek Lohbener mengimbau kepada para orang tua agar dapat menjaga anak-anak mereka agar tidak terlibat atau ikut dalam kegiatan yang berpotensi membahayakan, seperti perang sarung, balap liar, dan tindak pidana lainnya.

Polsek Lohbener juga mengajak kepada para RT, RW, dan masyarakat untuk mengaktifkan kembali Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) di tiap-tiap blok sebagai upaya meningkatkan keamanan lingkungan.

Selain itu, kepada seluruh warga masyarakat, Polsek Lohbener mengingatkan agar tidak bermain atau menyalakan petasan karena hal tersebut dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain.

Masyarakat juga diimbau untuk senantiasa menjaga keamanan, kenyamanan, dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan.

Sementara Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Lohbener, Kompol H. Nurani, mengatakan bahwa kegiatan seperti ini dilakukan untuk memastikan kondisi kamtibmas tetap terjaga dan agar masyarakat dapat menjalani ibadah dengan tenang dan nyaman.

Kapolsek juga mengimbau agar masyarakat selalu mengunci rumah saat meninggalkannya dan mengunci ganda kendaraan saat diparkir untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan.

“Dengan adanya dialog kamtibmas ini, diharapkan dapat tercipta lingkungan yang aman, nyaman, dan tertib selama bulan suci Ramadhan serta selanjutnya,” ucap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *